berjutapena.or.id- Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Sumbermalang Pembentukan Pimpinan Ranting (PR) IPNU IPPNU pada Minggu, 26 Juni 2022. Bertempat di Balai Desa Plalangan , Kecamatan Sumbermalang.
PR tersebut merupakan Pembentukan perdana PAC IPNU IPPNU Sumbermalang. Meski demikian, Kader dari berbagai Dusun di Desa Plalangan turut hadir dalam pembentukan PR kali ini. mulai dari yang masih SMP hingga perkuliahan turut andil didalamnya.
Ketua PAC IPNU Sumbermalang, Rekan Wisnu sapaan akrabnya, menambahkan tujuan dibentuknya PR IPNU-IPPNU tersebut. “Tujuan dibentuknya PR di Desa Plalangan ini untuk mewadahi pemuda NU dan menjaga Eksistensi NU dalam meningkatkan kualitas Pendidikan Islam khususnya di Kecamatan Sumbermalang,” ucapnya dalam sambutan.
Dalam pemilihan ketua PR IPNU-IPPNU Desa Plalangan, telah dipilih melalui pemungutan suara, Rekan Ahmad Supriadi menjadi Ketua PR IPNU sedangkan Rekanita Siti Rahmania terpilih menjadi Ketua PR IPPNU.
Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Desa Plalangan, Muhlis Al-Amin, Ketua Ranting NU, Ustaz Sa’ad Budiyanto serta Tokoh Masyarakat Plalangan, Ustaz Subairi. PR yang dihadiri lebih dari 40 kader IPNU IPPNU ini berjalan dengan lancar dan penuh khidmat. Acara diakhiri dengan sesi foto bersama.
Penulis: Rekan Syamhadi
Leave a Reply