berjutapena.or.id,- Asembagus, Alm. Rekan Agung Hadir dalam mimpi Ketua Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Situbondo sebagai isyarat agar mendampingi langsung Pelantikan Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Asembagus pada Sabtu, (08/02/25). Kegiatan yang bertempat di Aula SMPN 1 Asembagus itu mengangkat tema “Transformasi Generasi Emas NU : Pilar-pilar Perubahan untuk Masa Depan IPNU-IPPNU”.
Menurut Rekan Afini Maulaya, Ketua PC IPNU Situbondo hadirnya Almarhu Rekan Agung menjadi isyarat dirinya untuk melantik secara langsung PAC IPNU IPPNU Asembagus, “Sejak kepergian almarhum rekan agung di akhir bulan Agustus sampai saat ini. Saya sampai belum pernah didatangi beliau. Tapi sebuah isyarat datang, 3 hari yang lalu beliau datang dalam mimpi saya”katanya saat sambutan.
Sementara itu Rekanita Ulziah Maghfiroh mengatakan bahwa Almarhum Rekan Agung semasa hidupnya selalu memberikan semangat kepada kader-kadernya, “Rekan Agung dulunya, selalu memberikan semangat kepada Rekan-Rekanita Asembagus, dan semangat itu masih ada pada diri Kader-kader Asembagus”tegasnya dengan penuh semangat.
Sehingga dalam sambutannya tersebut, Rekanita Ulzi sapaan akrabnya mengajak kepengurusannya untuk tetap semangat dalam berjuang di Nahdlatul Ulama, khususnya IPNUIPPNU.
Leave a Reply